Bea Cukai Tipe B Batam

Bea Cukai Tipe B Batam

Breaking News

Moto3 Catalunya 2021 - Pembalap Indonesia Andi Gilang Belum Sempurna

Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar, pada babak kualifikasi Moto3, Catalunya 2021, Sabtu (5 /6/2021)


Topiktoday, Sportpembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar belum percaya diri dengan persiapannya hingga kualifikasi Motor Catutnya 2021

Andi Farid Izdihar  atau biasa disapa  Andi Gilang meraih hasil kurang maksimal pada babak kualifikasi Moto3 Catalunya 2021.

Dalam sesi yang berlangsung di Circuit de Barcelona, Sabtu (5/6/2021), Andi Gilang menduduki urutan ke-26.

Andi Gilangharus puas memulai lomba dari posisi tersebut setelah mencatatkan waktu lap terbaik 1 menit 49,812 detik.

Butuh perjuangan keras bagi pembalap berusia 23 tahun tersebut untuk meraih hasil positif dalam lomba karena posisi start yang kurang ideal.

Andi Gilang mengaku sudah memperbaiki catatan waktu dari sesi sebelumnya.

Namun upaya yang dilakukan sejak latihan bebas 3 (FP3) belum mampu untuk membawanya berada di posisi yang lebih baik.

"Pada sesi FP3, saya meningkatkan waktu lap terbaik saya lagi namun itu tidak cukup," kata Andi Gilang dalam rilis resmi Honda Team Asia.

Pada sesi kualifikasi 1 (Q1), Andi Gilang makin kesulitan untuk mendapatkan posisi start terbaik.

Andi Gilang bahkan tidak segan mengakui dirinya belum tampil sempurna hingga kualifikasi Moto3 Catalunya 2021.

Andi Gilang menuturkan bahwa dirinya memiliki kendala di beberapa tikungan Circuit de Barcelona.

"Pada Q1, saya telah mencoba yang terbaik namun feeling saya dengan motor belum sempurna," ucap Andi Gilang menjelaskan.

"Saya terus mengalami beberapa masalah di beberapa tikungan," tuturnya menambahkan.

Meski demikian, kendala tersebut tidak menyurutkan mental Andi Gilang untuk menghadapi balapan Moto3 Catalunya 2021.

Pembalap asal Bulukumba itu bertekad akan fokus untuk bisa meraih hasil maksimal dengan berbagai peluang yayang ada.

Andi Gilang masih memiliki waktu mencari setelan terbaik motornya pada sesi warm up practice atau pemanasan.

"Saya akan fokus untuk balapan esok hari," ucap Andi Gilang menjelaskan.

"Pada sesi pemanasan saya memiliki kesempatan terakhir untuk menemukan setelan terbaik," tuturnya lagi.

Balapan Moto3 Catalunya 2021 akan bergulir pada hari ini, Minggu (6/6/2021), mulai pukul 16.20 WIB.

Tidak ada komentar